Kamis, 14 April 2011

Jenis-Jenis Koloid

Sistem koloid terdiri atas fase terdispersi dan medium pendispersinya. Dengan demikina, jenis-jenis kolid debedakan berdasarkan fase terdispersi dan medium pendispersinya.


1.Koloid yang mengandung fase terdispersi padat disebut Sol.
     Ada 3 jenis sol, yaitu :
           - Sol Padat (padat dalam padat) => Gelas berwarna, intan hitam
           - Sol Cair (padat dalam cair) => Sol emas, sol belerang,tinta,cat
           - Sol Gas (padat dalam gas) => Asap, debu di udara
         Istilah Sol biasanya digunakan untuk menyatakan sol cair.
         Sedangkan sol gas biasa dikenal dengan nama aerosol (aerosol padat)
2.Koloid yang mengandung fase terdispersi cair disebut emulsi.
     Ada 3 jenis emulsi, yaitu :
           - Emulsi Padat (cair dalam padat) => Jeli,Mutiara, opal
           - Emulsi Cair (cair dalam cair) => Susu,santan,minyak ikan
           - Emulsi gas (cair dalam gas) =>  kabut,awan
          Istilah emulsi biasa digunakan untuk menyatakan emulsi cair
          Sedangkan emulsi gas biasa dikenal sebagai aerosol (aerosol cair)
3.Koloid yang mengandung fase terdispersi gas disebut Buih.
     Ada 2 jenis Buih, yaitu :
           - Buih Padat => Karet busa,Batu apung
           - Buih Cair => Buih Sabun
          Istilah Buih biasa digunakan untuk menyatakan buih cair.


Sol
   * Sol adalah sistem kolid yang terdiri dari partikel padat yang terdispersi dalam zat cai.. koloid jenis ini banyak ditemukan dalam kehidupan sehari-hari dan dalam industri.


Aerosol
   * Aerosol adalah sistem koloid yang terdiri dari partikel padat atau cair yang terdispersi dalam gas. Jika zat yang terdispersi berupa zat padat, maka aerosol yang terbentuk dinamakan aerosol padat.


Emulsi
   * Emulsi adalah sistem koloid yang fase terdispersinya dan medium pendispersinya adalah zat cair. Dalam emulsi, kedua jenis zat cair yang digunakan tidak boleh saling melarutkan.


Buih
   * Buih adalah sistem koloid yang terdiri dari fase terdispersi gas dalam medium pendispersinya adalah zat cair. Buih dapat dibuat dengan mengalirkan suatu gas ke dalam zat cair yang mengandung buih.


Gel
   * Gel adalah koloid yang wujudnya berada di antara zat padat dan cair. Gel merupakan jenis koloid yang bersifat kaku.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar